Enggak Pakai Mahal Motor Baru Vespa Dibanderol Cuma Rp 18 Jutaan Pas Buat Anak Muda

Ahmad Ridho - Selasa, 9 Mei 2023 | 09:52 WIB
Vespa.com
Motor murah Vespa Urban Club 125 dijual cuma Rp 18 jutaan, pasti laris manis kalau dijual di Indonesia.

Vespa Urban Club 125 diperkenalkan pertamakali pada bulan Mei 2019 lalu di India.

Piaggio India memasarkan Urban Club 125, sebagai skutik entry level menemani Vespa Notte 125.

Secara desain, Urban Club 125 punya desain mirip varian populer Vespa LX 125 i-Get.

Vespa.com
Murah meriah motor baru Vespa dijual cuma Rp 18 jutaan.

Tapi banyak perbedaan pada fitur dan mesinnya dengan tujuan biar harga Vespa Urban Club 125 lebih murah.

Vespa Urban Club 125 masih pakai suspensi single-side swingarm dengan rem tromol.

Agar pengeremannya tetap optimal, Vespa Urban Club 125 dilengkapi rem Combi Brake System (CBS).

Vespa Urban Club 125 dibekali mesin 125 cc air cooled SOHC 3-klep, dengan injeksi elektronik.

Baca Juga: Deg-degan Pesaing Berat NMAX dan PCX Meluncur, Desain Mirip Robot Mesin Bengis 180 cc

Tapi mesin yang dipakai Vespa Urban Club 125, belum generasi i-Get seperti Vespa Primavera dan LX terbaru.

Tenaga mesin Vespa Urban Club 125 juga tidak istimewa, yaitu 9,6 dk 7.250 rpm dan torsi 9,9 Nm/6.250 rpm.

Beda dengan Vespa LX 125 i-Get yang tenaganya tembus 10,1 dk dan torsi 10,2 Nm.

Harga Vespa Urban Club 125 di India termasuk murah, yaitu 93.035 Rupee, setara Rp 18.334.757.

Vespa Urban Club 125 bisa murah bukan hanya spesifikasinya sederhana tapi karena proses perakitannya oleh Piaggio India yang memiliki pabrik sendiri di Baramati.

Hal ini berbeda dengan Vespa di Indonesia di mana PT Piaggio Indonesia (PID) memasukkan motor secara CBU alias impor utuh.

Nah kalau dijual di Indonesia pasti laris manis nih Vespa Urban Club 125.

Source : Vespa.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular