Pilihan Motor Murah Yamaha 2023 Harga di Bawah Honda BeAT, Ada Matic dan Bebek Ini Keunggulannya

Galih Setiadi - Rabu, 14 Juni 2023 | 14:30 WIB
Kolase YIMM
Beberapa pilihan motor murah Yamaha Mio M3 dan Vega Force, dengan harga di bawah Honda BeAT.

Yamaha Mio M3

Enggak mau kalah, Yamaha juga punya motor matic di kelas entry level.

Dari dapur pacu, Yamaha Mio M3 menggunakan mesin 125 cc SOHC berpendingin udara.

Mesin tersebut menggunakan bore x stroke berukuran 52,4 x 57,9 mm dengan rasio kompresi 9,5:1.

Untuk power dan torsi puncaknya, masing-masing tercatat 7 kW (9,3 hp)/8.000 rpm dan 9,6 Nm/5.500 rpm.

Seluruh tenaga dan torsi itu dialirkan ke roda belakang pakai transmisi CVT.

YIMM
Foto ilustrasi Yamaha Mio M3

Beberapa fitur kekinian hadir di motor matic kapasitas tangki bensin 4,2 liter ini.

Seperti Smart Lock System, Eco Indicator, Smart Stand Side Switch, dan lainnya.

Adapun Yamaha Mio M3 dibanderol dengan harga Rp 17.405.000.

Nah, dari kedua motor murah Yamaha tersebut, brother berminat dengan unit mana nih?

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular