Baru Tahu Orang Beli Motor Baru Paling Banyak Bukan Melihat Spek Mesin

Niko Fiandri - Rabu, 5 Juli 2023 | 08:32 WIB
Niko/MOTOR Plus
Lebih dari 5 juta per tahun motor baru laku, dan paling utama orang membeli bukan karena spek mesin

Ucapan Margono masuk akal kalau harga dan angsuran jadi penentu utama pembelian motor baru.

Data dari pabrikan motor di Indonesia, lebih dari 70% pembelian motor melalui kredit.

Niko/MOTOR Plus
Margono Tanuwijaya, Presdir FIF Group, pembeli motor jauh lebih banyak yang menanyakan soal angsuran

Setelah melihat harga dan cicilan, calon pembeli roda dua akan menilai dari desain.

"Selera kebanyakan yang mau beli motor di Indonesia di atas banyak negara lain," kata bapak yang berumur 58 tahun ini.

Berikutnya, orang membeli motor baru melihat fitur yang ada di motor.

"Fitur yang terlihat langsung calon pembeli motor. Sekaligus, perhitungan konsumsi bensinnya," urai Margono.

"Kalau ada pembeli yang butuh informasi speed dan power motor, sedikit jumlahnya," tutup Margono.

Penulis : Niko Fiandri
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular