Calon Polisi Takut Sama Motor Honda GL Ini, Ternyata yang Naik Bukan Sembarang Orang

Ardhana Adwitiya - Rabu, 5 Juli 2023 | 08:29 WIB
Instagram/kabaharkam
Motor Honda GL ini ditakuti calon polisi.

"Jadi la'e Krisno ini teman saya sekarang jadi Gubernur Akademi Kepolisian," lanjut dia.

"Kita sama-sama dulu di sini, terus saya Dantontar juga sama-sama dengan beliau di sini," sambungya.

"Hobi sama, hobi main sepakbola, hobi bal-balan sama beliau" tambah mantan Kapolda Metro Jaya itu.

"Nah saya melihat motor ini kemudian saya ingin bernostalgia untuk mengenang masa lalu saya menjadi Pengasuh Taruna AKPOL," lanjutnya.

"Jadi motor ini sudah mengantar saya menjadi Jenderal bintang tiga sampai sekarang, dan beliau menjadi Gubernur AKPOL bintang dua," kenang Fadil Imran.

"Jenderal Listyo Sigit Prabowo waktu itu juga Dantontar, Dankitar bersama kita," tambahya.

"Jadi banyak suka dan dukanya motor ini, dan juga dari motor inilah pengasuh menghasilkan Jenderal Polisi," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kepala Badan Pemelihara Keamanan Polri (@kabaharkam)

Sekedar informasi, Honda GL pertama kali meluncur di Indonesia tahun 1979, sekaligus mendampingi CB Series.

Honda GL100 geerasi pertama bisa dibilang penerus CB100 K5.

Saat itu, Honda GL hadir dalam dua pilihan mesin, yakni 100 cc dan 125 cc.

Baca Juga: Cuma Rp 5 Jutaan Motor Murah Kloningan Honda GL Pro Buatan Cina Bisa Dibeli Nih

Masuk tahun 1982, Honda GL125 kurang disukai konsumen dibandingkan GL100.

Kompas
Honda GL100 yang memiliki stoplamp dan lampu sein belakang di behel.

Honda GL100 1982 mendapat penyegaran pada sistem pengapian, sudah menggunakan CDI tidak lagi platina.

Tampilan Honda GL generasi kedua juga baru, seperti pada headlamp, panel insntrumen, dan stoplamp serta lampu sein belakang.

Kemudian di tahun 1985 Honda GL100 dan GL125 digantikan oleh GL Max dan GL Pro.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular