Baru Tahu Yamaha NMAX dan Tenere 700 Punya Kesamaan Padahal Beda Harga Rp 400 Jutaan

Ardhana Adwitiya - Jumat, 14 Juli 2023 | 16:35 WIB
Kolase GridOto dan MOTOR Plus
Ilustrasi Yamaha NMAX (kiri) dan Yamaha Tenere 700 (kanan).

Yaitu pada bagian drat, atau dudukan untuk menaruh batang ujung spion.

Untuk motor Yamaha NMAX, spion kanan punya drat putaran ke kiri, alias melawan arah jarum jam.

Sementara drat spion kiri arah putaran ke kanan atau megikuti arah jarum jam.

Arah putaran spion di Yamaha NMAX juga berlaku di Tenere 700.

Padahal Yamaha Tenere 700 yang masuk Indonesia adalah produksi Eropa.

Ditambah Tenere 700 lebih mahal Rp 400 jutaan dari NMAX.

Sekedar info, Yamaha Tenere 700 dijual PT Enduro Republik Indonesia seharga Rp 450 juta off the road.

Sementara Yamaha NMAX Connected/ABS sebagai tipe tertinggi punya banderol Rp 35.750.000 On the Road Jakarta.

Ebay.com.au
Spion motor Yamaha Tenere 700.

Baca Juga: Modal Rp 60 Jutaan Modifikasi Motor Yamaha Tenere 700 Adventure Tambah Mantap

Ada alasan kenapa spion kanan motor Yamaha diputar ke kiri.

"Kalau jatuh ke kanan atau senggolan dari kanan, spion kanan saat terbentur jadi kendor bukan malah jadi kencang, safetynya lebih bagus," kata Service Area PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Slamet Kasianom.

Jadi jelas ya, drat spion motor Yamaha NMAX dan Yamaha Tenere 700 sama.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular