Pelek pakai Akront diameter 21 inci depan, belakang pakai 18 inci dibalut ban CST kembangan kasar.
Uniknya, ground clearance-nya 270 mm padahal ada cover skid plate besar melindungi mesin.
"Material skid plate-nya karbon fiber, jadi tetap kuat namun enteng," buka Wira.
Pengeremannya pakai cakram wave depan-belakang, dengan kaliper Nissin serta modul ABS 3-mode untuk off-road.
Dengan spek rally raid ini, Hunter Motorcycle Indonesia pede kasih harga Kove 450 Rally.
Hunter Kove 450 Rally dibanderol Rp 277 juta OTR Jakarta, dan disebut lebih murah dibanding kompetitor.
"Harga kit modifikasi motor rally raid itu 9 ribu USD (Rp 135 juta), belum beli motor enduro 450 cc buat basisnya," tambah Wira.
Makanya banyak penggemar reli motor dunia, tertarik untuk menjajal Hunter Kove 450 Rally.
Kove 450 Rally sendiri ikut di beragam balap reli dunia, seperti Dakar 2023 dan berhasil finish ke-18.
"Kita juga sudah menyiapkan Hunter Kove Rally Team Indonesia, nanti akan ikut event Asian Cross Country 2024," tanggap Petter.
Buat yang tertarik memiliki Hunter Kove 450 Rally, wajib bersabar karena ada waiting list 3 bulan.
Yang jelas, Hunter Motorcycle Indonesia menjawab rasa penasaran penggemar off-road, untuk memiliki motor reli beneran.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR