Hebohnya MotoGP 2024, Pembalap Honda Dapat Tawaran Kontrak Bukan Dari Honda

Joni Lono Mulia - Minggu, 23 Juli 2023 | 13:00 WIB
Cormac Ryan-Meenan, Box Repsol
Pembalap Honda Alex Rins (kiri) dan Joan Mir (kanan) santer dapat kontrak MotoGP 2024 bukan dari Honda pabrikan

Lantas soal skuat Honda satelit LCR dirayu KTM jadi skuat satelit tahun depan juga jadi pertanyaan karena sejak 2006 LCR sudah identik dengan motor Honda.

Yup, LCR sudah identik sebagai skuat Honda satelit di MotoGP beberapa tahun terakhir.

Kehebohan Alex Rins, Joan Mir dan LCR eksodus dari Honda ini tentu bikin heboh jagat MotoGP kalau sampai benar terjadi.

Kalau sampai terjadi Honda terindikasi siap-siap angkat koper dari kejuaraan balap motor dunia paling bergengsi MotoGP.

Hal yang mustahil Honda mundur dari MotoGP menilik dari sejarah panjang pabrikan dengan logo Sayap Tunggal itu turun di MotoGP.

Di samping itu, jika pembalap Honda eksodus lantas siapa pembalap MotoGP yang gantikan talenta sekaliber Alex Rins dan Joan Mir di Honda menilik komposisi pembalap MotoGP musim ini.

Melihat kans yang ada amat dimungkinkan Alex Rins hijrah ke skuat Yamaha MotoGP di mana kontrak pembalapnya musim ini berakhir, yaitu Franco Morbidelli.

Sedangkan Franco Morbidelli ramai dirumorkan bakal gabung dengan Gresini Racing MotoGP musim depan.

Bahkan tak hanya Franco Morbidelli mengincar slot di Gresini Racing MotoGP musim depan, tapi juga ada Tony Arbolino pembalap Moto2 yang saat ini ada di puncak klasemen pembalap Moto2 2023.

Baca Juga: Bursa Pembalap MotoGP 2024 Memanas, Rekan Marc Marquez Pepet Ducati

Artinya, Joan Mir harus berebut posisi di Gresini Racing yang diperebutkan juga oleh Franco Morbidelli dan Tony Arbolino.

Sedangkan kabar LCR yang juga santer ganti motor dari Honda ke KTM musim depan, diungkapkan pemilik tim Lucio Cecchinello tidak mungkin kejadian.

"Kami sudah bersama Honda sejak lama dan juga punya kontrak sebagai skuat Honda satelit hingga 2024," tukas Lucio Cecchinello.

Kira-kira benar kejadian pembalap Honda Alex Rins dan Joan Mir sampai skuat Honda satelit LCR hengkang dari Sayap Tunggal?

Sama-sama tunggu dan lihat perkembangan yang terjadi di paruh kedua MotoGP 2023 yang dimulai bulang Agustus mendatang.

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular