"Kita memang bikin konsep motor listrik yang tangguh, karena kan citra motor listrik itu hanya di dalam kota saja yang kita tahu sekarang, nah SMEV EM-1 ini berbeda," ujar Donny Ariyanto selaku Founder SMEV.
Baca Juga: Motor Listrik Mirip Yamaha XMAX dan Honda Forza, Bodi Gambot Bisa Jalan 200 Km
"Jadi bisa diajak turing jarak jauh, tidak takut dengan jalanan menanjak dan menurun tajam, juga jalur yang terjal pun kita berani klaim motor ini aman," lanjutnya.
Dari kosong sampai penuh, Donny juga berani klaim kalau baterai motor listrik SMEV EM-1 ini hanya butuh waktu 2 jam saja.
Waktu yang cukup cepat untuk pengisian baterai reguler, bukan fast charging, sehingga bisa dilakukan ringkas di rumah.
Charging bisa dilalukan dengan mencolok kabel yang berada tepat di bawah jok pengendara.
Baca Juga: Murah Sekali Modal Rp 2 Jutaan Dapat 2 Motor Honda Supra X 125 dan Win Surat-surat Lengkap
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR