Baca Juga: Cari Motor Murah Buat Touring Suzuki Thunder STNK dan BPKB Lengkap Dijual Rp 2 Jutaan
Di Indonesia Suzuki Thunder sudah lama disuntik mati alias stop produksi.
Tapi dibeberapa negara seperti di Amerika Latin (Kolombia) adik Suzuki Thunder ini masih dijual.
Desainnya sekilas lebih mirip Honda Verza dengan kapasitas mesin 125 cc.
Suzuki GSX 125R atau Thunder versi baru ini punya banyak perubahan termasuk fitur yang disempurnakan.
Motor sport yang dijual di Kolombia ini dilengkapi rem cakram depan, tutup tangki model baru sampai speedometer model double.
Tidak cuma itu, desain headlamp juga mengalami perubahan lebih sporty.
Tangki sampai bagian lampu belakang (headlamp) juga lebih keren khas anak muda.
Sayangnya Suzuki GSX 125R ini masih menggunakan karburator saat motor-motor moderen sudah menggunakan sistem suplai bahan bakar injeksi.
Yang bikin kaget kapasitas tangki Suzuki GSX 125R ini bisa muat 14,2 liter.
Baca Juga: Motor Suzuki Thunder Terbakar Di Sleman, 2 Orang Luka Bakar di Bagian Tangan dan Wajah
Sayangnya motor sport keren ini hanya dijual di Kolombia.
Di Kolombia sendiri, Suzuki Thunder versi baru ini dipasarkan 7.955.000 Peso Kolombia atau jika dikonversi sekitar Rp 30.053.000.
Suzuki GSX 125R ini hadir dalam pilihan warna merah, biru dan hitam.
Source | : | suzuki.com.co |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR