Jarang Ada Modifikasi Motor Yamaha R15M Berlapis Carbon dan Part Racing, Ganteng Untuk Sunmori

Yuka Samudera - Senin, 31 Juli 2023 | 16:00 WIB
OR6D Carbon Sticker
Modifikasi motor Yamaha R15M, bodi berlapis carbon plus aksesoris racing melimpah.

MOTOR Plus-Online.com - Keren nih, modifikasi motor Yamaha R15M bodi berlapis carbon dan pasang aksesoris racing, masih jarang ada nih!

Modifikasi motor Yamaha R15M cukup jarang ditemukan, malah dalam kondisi standar motor sport ini pun sudah keren dari lahir.

Mengutip 2banh.vn, sebuah bengkel modifikasi asal Thailand bernama OR6D berhasil menggarap modifikasi Yamaha R15M menjadi lebih sporty dan racy bro!

Mayoritas beberapa bagian bodi Yamaha R15M ini sudah terlapis carbon kevlar yang tampak mewah.

Mulai dari side fairing, cover rangka sasis, tameng depan, winglet fairing, tank pad, sepatbor depan, mudguard, footstep, dan lain-lain.

OR6D Carbon Sticker
Bagian fascia depan juga dilapis carbon. Termasuk winglet custom.

Tak hanya part carbon kevlar yang menarik perhatian, ternyata motor sport ini pun menelan banyak aksesoris racing.

Mulai dari area kokpit, terlihat master rem Brembo Billet beserta tabung minyak rem Titan dan hand grip Domino.

Sepasang setang jepit atau clip-on ACE MOTO dipasang di bawah underyoke CNC custom yang dikombinasikan steering damper Ohlins 68mm.

OR6D Carbon Sticker
Area kokpit penuh aksesoris aftermarket racing.

Baca Juga: Modifikasi Motor Yamaha R15 V3, Dijejal Spare Part Mewah Tambah Sporty

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular