Lalu berapa biaya untuk bisa jadi anak murid Valentino Rossi?
Dilansir dari motorcyclesports.net, rupanya biaya masuk ke akademi Rossi gratis alias tanpa pungutan sekalipun.
Hal ini yang membuatnya sangat eksklusif sebab tidak semua orang bisa punya kesempatan tersebut.
Pebalap yang bisa masuk VR46 Riders Academy bukan sembarangan orang, namun melewati beberapa tes dan dipilih langsung.
Lihat postingan ini di Instagram
Hubungan pebalap VR46 Riders Academy juga sangat intens dan akrab satu sama lain.
Saat masuk akademi tidak harus bayar apapun.
Namun ada kesepakatan antara pebalap dan akademi yaitu ketika pebalap mulai menghasilkan uang setidaknya 50 ribu euro per tahun, maka mereka harus membayar 10 persen ke akademi.
Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Inggris 2023, Tim Valentino Rossi Ngamuk, Marc Marquez Belum Gacor
Uang itu bukan masuk ke kantung Rossi tapi buat pengembangan akademi.
Sebab akademi harus mencari bakat baru dan mengorbitkan pebalap sampai ke level paling tinggi yaitu MotoGP, di mana kini Rossi punya tim VR46 Racing Team.
Mengutip roadracingworld.com, tujuan akademi ini bukan cuma mencari bibit pebalap Italia yang berbakat.
Alasannya balapan bukan cuma bakat, namun juga ada persiapan fisik dan psikologis yang intens dan terfokus.
VR46 Riders Academy berkomitmen untuk memastikan dukungan terbaik buat pebalap muda.
Salah satunya lewat kepala teknisi dan mekanik kelas dunia, kemudian guru balap, serta fasilitas penunjang kelas wahid.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ternyata Segini Biaya Masuk Sekolah Balap VR46 Riders Academy Milik Rossi"
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR