Profil Haruki Noguchi, Pembalap Jepang Yang Cedera Usai Kecelakaan di Sirkuit Mandalika

Ardhana Adwitiya - Minggu, 13 Agustus 2023 | 17:44 WIB
TWMR
Pembalap Jepang Haruki Noguchi terlibat kecelakaan di Sirkuit Mandalika.

Sang ayah jadi mekanik handal, semetara ibu membantu latihan dan urusan makanan.

Redbull.com
Haruki Noguchi juara tingkat Nasional All Japan Minibike Road Race Championship 2013.

Balapan pertama Noguchi adalah tingkat lokal di Kids bike Kiki Sports Land Jepang pada tahun 2010. atau saat umur 9 tahun.

Kemudian ia naik ke tingkat Nasional All Japan Minibike Road Race Championship 2013 dan berhasil juara pertama.

Setelah 6 tahun merasakan balapan di Jepang, Noguchi naik ke tingkat Asia, yakni Asia Talent Cup pada tahun 2017.

Redbull.com
Haruki Noguchi turun di kejuaraan Asia Talent Cup 2018.

Dua musim di Asia Talent Cup, Haruki Noguchi berhasil meraih juara runner up akhir klasemen.

Di tahun 2019 pembalap Jepang itu berangkat ke Eropa untuk mengikuti kejuaraan Red Bull Rookies Cup.

Pada Red Bull Rookies Cup 2019, Noguchi berhasil menempati peringkat 3 klasemen.

Redbull.com
Haruki Noguchi ikut balapan di Eropa, Red Bull Rookies Cup 2019.

Tahun 2020, ia kembali ke Jepang turun di kejuaraan All Japan Road Race Championship kelas ST600.

Lalu pada tahun 2021 Haruki Noguchi meraih juara balap road race tingkat Nasional itu.

Barulah di tahun 2022 Noguchi masuk ke kejuaraan ARRC kelas ASB1000.

Ia berhasil menyapu kemenangan di ARRC Jepang 2022, dan menempati peringkat dua akhir klasemen.

TWMR
Haruki Noguchi bersama Honda CBR1000RR-R garapan SDG MS Harc-Pro Honda Ph. menyapu juara ARRC Jepang 2022.

Baik musim 2022 maupun 2023, pembalap Jepang itu turun bersama tim SDG MS Harc-Pro Honda Ph.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular