Marc Marquez Masih Gagal Stop Rekor Buruk Sirkuit Red Bull Ring, Meski Prestasi Pertama Tahun Ini

Joni Lono Mulia - Selasa, 22 Agustus 2023 | 10:55 WIB
Cormac Ryan-Meenan
Marc Marquez pertama kalinya finis Main Race di MotoGP tahun ini, meski belum tuntaskan rapor buruk belum pernah menang di sirkuit Red Bull Racing

MM93 belum pernah menang di sirkuit Red Bull Ring yang kembali jadi venue MotoGP modern era 4-Tak di 2016 silam.

Marc Marquez sudah sadar diri di awal balapan MotoGP Austria kalau sirkuit Red Bull Ring ini gak bersahabat baginya.

Untuk itu Marc Marquez berbesar hati untuk tampil maksimal, syukur-syukur bisa menang demi menghentikan rapor jeblok di sirkuit Red Bull Ring ini.

Apa daya, niat Marc Marquez yang menggebu-gebu tapi tidak disokong amunisi motor MotoGP yang kompetitif.

Alhasil, Marc Marquez sulit mengeluarkan performa sejatinya dan berusaha semaksimal mungkin serta tidak memaksakan diri untuk bisa bersaing di barisan depan.

Marc Marquez pun finis urutan ke-12 dan inilah finis dan perolehan pertama pembalap bernomor start 93 di Main Race MotoGP setelah 9 putaran sebelumnya nihil poin.

"Hasil di sirkuit Red Bull Ring MotoGP Austria jadi pola pendekatan anyar sejak di MotoGP Inggris kemarin."

"Strategi yang dilakukan coba memahami banyak hal dan berusaha jangan sampai crash atau DNF," beber Marc Marquez.

Bahkan kekasih Gemma Pinto itu pun mengungkapkan senang bisa menuntaskan balapan dengan baik.

Baca Juga: Marc Marquez Akhirnya Dapat Poin di MotoGP Austria 2023 Usai Membantah Saran Mekanik

"Meski demikian, kami mengincar hasil lebih bagus dan terus berusaha semaksimal mungkin," pungkas Marc Marquez.

Sebagai info, Marc Marquez punya rapor buruk belum pernah menang di 2 sirkuit yang ada di 10 ronde MotoGP 2023 ini.

Pertama adalah sirkuit Portimao (Portugal) dan Red Bull Ring (Austria).

Meski ada juga beberapa sirkuit MotoGP 2023 yang belum dimenangi Marc Marquez, di antaranya Buddh International Circuit (India) dan sirkuit Mandalika (Indonesia).

Penasaran nih setelah berhasil finis dan meraih poin perdana musim ini di MotoGP Austria 2023.

Kira-kira Marc Marquez kapan bisa menggasak kemenangan perdananya tahun ini?

Jangan lewatkan dan ikuti perkembangan informasi berkaitan dengan MotoGP hanya di www.motoplus-online.com.

MARC MARQUEZ VERSUS RED BULL RING

 MUSIM  START  FINIS
 2023  18  12
 2022  DNS  DNS
 2021  5  15
 2021*  8  8
 2020*  DNS  DNS
 2020  DNS  DNS
 2019  1  2
 2018  1  2
 2017  1  2
 2016  5  5

Keterangan *: MotoGP Styria

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular