Terlihat bahwa rangka Yamaha V80 terbuat dari pelat-pelat yang dipres dan ditempelnya hingga menyatu.
Menurut video tersebut bahwa motor ini muncul di tahun 1978 dengan mesin 80 cm kubik atau 80 cc 2-tak.
Orang Indonesia mengenal motor bebek buatan pabrikan garputala tersebut dengan nama Yamaha V80.
Bisa dikatakan motor bebek pertama Yamaha di Indonesia sebelum muncul Yamaha Alfa dan Force 1.
Dalam video tersebut juga disebutkan iklannya seperti Honda BeAT bahwa motor buatan Yamaha tersebut mudah dikendarai dan dikendalikan.
Motor 2-tak memang dikenal lincah karena powernya yang lebih gede dari motor 4-tak dalam kapasitas yang sama.
Terlihat pula bahwa agen tunggal pemegang merek atau APM Yamaha ketika 1978 dipegang oleh PT Harapan Motor Sakti Industri Co.
Alamatnya di Jl. Hayam Wuruk No. 28 Jakarta.
KOMENTAR