Seperti dilakukan dealer Thamrin Brother Pangkalan Balai, yang memamerkan rangka Yamaha Gear 125.
Baca Juga: Rangka eSAF Honda Vario 160 Berkarat Ramai Juga Di Malaysia, Umur Motor Baru Sebulan
Niatnya, konsumen yang datang bisa mengecek langsung rangka yang dipakai Yamaha Gear 125.
Soalnya rangka motor matic jarang terekspos, karena tertutup panel bodi plastik.
Karena dibongkar bodinya, konsumen bisa melihat ketebalan kualitas cat dari rangka pipa tubular Yamaha Gear 125.
Konsumen juga bisa mengetuk rangka, untuk mengecek rangka motornya padat dan kokoh.
Selain Yamaha, dealer Suzuki juga ada yang membongkar Address untuk memperlihatkan rangkanya.
Sama seperti Yamaha Gear 125, Suzuki Address juga pakai rangka pipa tubular yang lebih tebal.
Rangka model pipa tubular ini, memang secara bobot lebih berat dibanding model pelat yang dipakai eSAF.
Namun secara kekuatan, banyak yang meyakini rangka pipa tubular lebih kokoh dan tahan lama.
Tentunya yang berpengaruh tidak hanya model pipa tubular, namun juga ketebalan serta pengecatan anti karat pada rangka.
Buat yang ingin mengetahui tips dan trik mencegah karat pada rangka motor, bisa simak videonya DI SINI.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR