"Jadi ini terasa seperti musim lalu, tidak ada peningkatan dari area mesin," tegasnya.
Tapi yang jadi pusat perhatian adalah aero fairing baru yang dites oleh Fabio Quartararo.
Terdapat wing atau sayap raksasa yang sekilas seperti milik Aprilia.
Bisa jadi hal tersebut masukan dari Marmorini karena memang dia eks-Aprilia.
Sejauh ini performa Yamaha memang bisa dibilang lebih buruk dari Honda dengan posisi finish terbaik hanya meraih podium tiga di seri MotoGP Amerika.
Yamaha butuh revolusi besar-besaran untuk bisa membuat Yamaha YZR-M1 kembali kompetitif pada musim 2024.
KOMENTAR