Puncaknya acara, dilakukan makan siang bersama sambil diiringi alunan live music.
Burgmanian yang hadir tidak hanya dari Jadebek dan sekitarnya, namun juga diramaikan dengan kehadiran Burgmanian Cilegon, Tangerang, Rangkas Bitung, Serang dan bahkan hadir juga Burgmanian dari Surabaya.
"Tak terasa sudah 8 Tahun kita berkumpul bersama, banyak hal yang telah kita lewati. Di sini kita telah menjadi satu keluarga yang besar." ujar Bro Yusuf, Ketua Umum Burgmanian Indonesia.
"Semoga persaudaraan kita tetap terjaga, tetap solid, kompak dan terus maju. Happy anniversary Burgmanian Indonesia," ujar Bro Yusuf, Ketua Umum Burgmanian Indonesia.
Sementara itu, Bro Abie, Ketua Pelaksana sekaligus Sekjen Burgmanian Indonesia menyatakan kebanggaannya atas terselenggaranya acara ini.
Silaturahmi dan kekompakan masih terjaga dengan baik hingga saat ini.
"Saya merasa sangat bangga dan terharu karena hingga 8 tahun ini komunitas Burgmanian tetap exist dan semakin solid bertumbuh aktif di beberapa area untuk selalu kopdar dan berbagi ke sesame," tutup Bro Abie.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR