Baca Juga: Vespa ketar-ketir Muncul Pesaing Baru Bergaya Retro, Harga Murah Fitur Canggih
Dikutip dari suzuki.com.co, Suzuki DR150 versi 2024 ini punya empat pilihan warna yakni kuning, merah, hitam dan biru.
Suzuki DR150 ini dirancang untuk segala medan dengan konsep desain model baru dan moderen.
Penggemar petualangan naik motor bisa memilih Suzuki DR150 untuk menyalurkan hobi mengendarai motor dengan nyaman.
Secara tampilan, Suzuki DR150 ini terlihat berubah pada tangkinya yang membulat berbeda dengan versi sebelumnya lebih memanjang.
Selain itu, motor yang dibekali mesin 4-tak 1 silinder 149 cc ini punya kapasitas tangki yang cukup besar dan mampu menampung bensin sebanyak 12,5 liter.
Suzuki DR150 memakai speedometer digital yang pada bagian atasnya dilengkapi kompartemen petunjuk yang memudahkan pemilik motor.
Motor ini juga menggunakan sokbreker belakang tunggal (monoshock) sama seperti motor adventure lainnya.
Buat yang penasaran berapa harga Suzuki DR150 ini banderolnya 10.830.000 Peso Kolombia atau setara Rp 41,7 jutaan.
Saat ini motor Suzuki DR150 bisa didapat di seluruh dealer yang tersebar di negara Kolombia.
Baca Juga: 7 Provinsi Bebaskan Denda Pajak Kendaraan, Pemutihan Juga Gratiskan Biaya Balik Nama Motor
Suzuki Motor Kolombia S.A. berhak atas perubahan tanpa pemberitahuan sebelumnya, pada perlengkapan, spesifikasi, warna, bahan, dan lain-lain untuk aplikasi dalam kondisi lokal.
Setiap model dapat dihentikan tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Walaupun di negara Kolombia sudah muncul Suzuki DR150 dan rencana versi terbaru 2024, namun belum ada tanda-tanda motor ini akan diluncurkan juga di Indonesia.
Jika Suzuki DR150 dirilis di Indonesia, Honda CRF150L dan Kawasaki KLX150 bisa ketar-ketir.
Source | : | suzuki.com.co |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR