Trik Aman Beli Motor Honda BeAT Bekas Bukan Cek Rangka Tapi Perhatikan Dua Komponen Ini

Ahmad Ridho - Rabu, 20 September 2023 | 20:10 WIB
MOTOR Plus/ Galih Setiadi
Beli motor Honda BeAT bekas bukan cek rangka tapi perhatikan dua komponen ini biar enggak menyesal.

Baca Juga: Uang Koin Kuno Jenis Ini Paling Dicari Kolektor Siap Dibeli Rp 1 Juta Per Keping, Bisa Buat DP Honda BeAT

Bagi yang berminat membeli motor bekas tersebut, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Seperti yang dijelaskan Aries Mandala, Kepala Bengkel Kepala Bengkel AHASS Pelangi Prima Mandiri di Bogor.

"Untuk BeAT FI starter kasar tahun 2012 sampai awal 2014 dan yang starter halus (ESP) tahun 2014 sampai 2016, pastikan bagian engine mounting-nya dalam keadaan bagus," kata Aries dikutip dari Kompas.com, Senin (18/9/2023).

Aries menjelaskan, posisi engine mounting BeAT Fi tersebut lebih landai dari model BeAT Karbu.

Jadi ada kemungkinan dudukan mesinnya sering terkena polisi tidur.

"Untuk BeAT 2016 sampai 2020 harus pastikan dari rumah sekringnya dalam keadaan baik dan tidak kotor. Itu berpengaruh ke sistem starternya," kata Aries.

Selain itu, perhatikan juga dari lubang knalpot, karena bisa ketahuan mana yang mesinnya terawat dan tidak.

Begitu juga dengan suara mesinnya, kalau bermasalah pasti kasar terdengar.

"Cek juga sistem pengereman, shockbreaker, dan handling, pastikan untuk test ride terlebih dahulu," kata Aries.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tips Beli Honda BeAT Fi Bekas, Cek Engine Mounting dan Kotak Sekring"

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular