Meskipun, Marc Marquez mengakui jika podium 3 Sprint Race MotoGP India 2023 bukan karena ada peningkatan performa dari motor MotoGP Honda RC213V.
Marc Marquez rendah hati jika podium 3 di Sprint Race MotoGP India 2023 lebih karena faktor sirkuit MotoGP baru yang membuat peta kekuatan pembalap yang tampil merata.
Selain itu, talenta dan skill dewa Marc Marquez yang adaptif dengan cepat menghadapi sirkuit MotoGP baru.
"Mungkin juga karena banyak pembalap yang kencang mengalami insiden membuat saya punya kesempatan bertahan di barisan depan," cerita Marc Marquez.
Meskipun diakui secara performa lap demi lap tampak jelas belum bisa mengimbangi motor MotoGP terbauk musim ini, Ducati Desmosedici GP.
"Bahkan saya sempat mengalami beberapa kejadian mau crash, namun semua itu jadi hilang begitu saja dengan hasil podium ini," senang Marc Marquez.
Podium Marc Marquez makin memanaskan spekulasi Marc Marquez pindah dari Honda di MotoGP 2024 atau tidak?
Kalau sampai Marc Marquez kembali menggasak podium di Main Race MotoGP India 2023 atau bahkan jadi juaranya.
Maka resmi Marc Marquez tak hanya jadi Mr. Saturday tapi juga Mr Sunday di MotoGP India 2023.
Baca Juga: Video Marc Marquez Raih Podium Sprint Race MotoGP India 2023
Auto makin sengit spekulasi Marc Marquez di MotoGP 2024.
Jangan lewatkan penampilan Marc Marquez di balapan MotoGP India 2023 hari ini, Minggu (24/9/2023) mulai pukul 17:00 WIB.
Ikuti info dan perkembangan MotoGP hanya di www.motorplus-online.com.
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR