Kepada petugas, ia mengatakan tidak bisa mencuri motor yang memiliki fitur tersebut.
OA menuturkan, motor dengan sistem kunci tersebut akan dijual kiloan.
"(Motor keyless) memang tidak bisa dicuri. Pernah teman saya dapat itu, didorong motornya ya kan dibawa ke bengkel tidak bisa hidup. Tidak bisa bengkel itu menghidupkan motor, kecuali ke diler. Jadi dijual kiloan,", pungkas OA.
Sebagai informasi, ada beberapa tipe motor yang sudah punya fitur keyless.
Dari PT. Astra Honda Motor (AHM) memiliki motor keyless, yaitu Honda Scoopy, Vario 125, Vario 160, PCX 160, ADV 160, dan Forza 250.
Lalu PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) seperti FreeGo Connected, Fazzio Connected Hybrid, Grand Filano Hybrid Connected, All New Aerox, All New NMAX, dan XMAX Connected.
Nah, kalau motor yang brother punya termasuk yang punya keyless atau enggak nih?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR