Tidak Ke Balap Dunia, Ini Prediksi Kiprah Pembalap Purworejo Fadillah Arbi di Tahun 2024

Didit Abdillah - Rabu, 18 Oktober 2023 | 14:08 WIB
Honda Team Asia
Fadillah Arbi Aditama, pembalap AHRT asal Purworejo tidak ke balap dunia. Dua kompetisi ini jadi tempat baik.

MOTOR Plus-Online.com - Pembalap muda Indonesia Fadillah Arbi Aditama memiliki prestasi yang baik tahun ini. 

Seperti saat Fadillah Arbi panggilan akrabnya menang JuniorGP Moto3 Catalunya dan bersaing untuk point di Moto3 Mandalika 2023 (14-15/10/2023) lalu.

Apakah tahun depan Fadillah Arbi akan melenggang ke balap dunia?

Hal ini sulit dijelaskan karena Astra Honda Racing Team (AHRT) dan AHM bekerjasama dengan Honda Team Asia untuk membawa pembalap binaannya ke kancah World Championship.

Sedangkan untuk tahun 2024, Honda Team Asia sudah melengkapi skuat pembalapnya untuk tahun 2024.

Alhasil tidak ada tempat di Honda Team Asia untuk pembalap Purworejo kelahiran 14 Juli 2005 musim depan.

Dengan pencapaiannya musim ini, kemanakah Fadillah Arbi akan melangkah di tahun depan?

Ada dua kemungkinan mengenai penempatan AHRT terhadap Fadillah Arbi Aditama. 

Mengingat pembalap muda asal Purworejo, Jateng itu sudah cukup mafhum dengan sirkuit-sirkuit di Eropa karena tahun ini ia berlomba di JuniorGP Moto3 dan Red Bull Rookies Cup. 

Baca Juga: Diogo Moreira Juara Moto3 Mandalika 2023, Fadillah Arbi dan Mario Aji Finish Segini 

Penulis : Didit Abdillah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular