Baru Tahu Marc Marquez Ke Gresini Racing Di MotoGP 2024, Bukan Spanyol Pertama Lo

Joni Lono Mulia - Selasa, 24 Oktober 2023 | 19:25 WIB
Gresini Racing
Marc Marquez (kanan) ke Gresini Racing di MotoGP 2024 bukanlah pembalap Spanyol pertama, malah keduluan adiknya Alex Marquez sesama pembalap Spanyol

Baca Juga: Blak-blakan Manajer Repsol Honda Alberto Puig Ingin Kalahkan Marc Marquez di MotoGP 2024

Hanya saja, Sprint Race yang baru diintroduksi di MotoGP musim ini belum dihitung ke dalam daftar rekor menang pembalap MotoGP.

Nah jika Alex Marquez sukses menggasak kemenangan MotoGP di 4 ronde MotoGP tersisa musim ini, otomatis adik Marc Marquez menjadi pembalap Spanyol ketiga di Gresini Racing MotoGP Team yang gasak kemenangan.

Apalagi kalau nanti Marc Marquez gabung Gresini Racing MotoGP Team di MotoGP 2024 dan menang, maka bertambah lagi daftar pembalap Spanyol yang kontribusi menang buat Gresini Racing.

Fakta uniknya Gresini Racing menjadi salah satu skuat MotoGP satelit di MotoGP 2024 yang berkekuatan 2 pembalap Spanyol.

Skuat lainnya adalah GasGas Factory Racing Tech3 yang menduetkan Augusto Fernandez dan Pedro Acosta.

Musim depan ada 3 skuat MotoGP yang diperkuat 2 sekaligus pemabalap Spanyol, selain GresinI Racing MotoGP Team dan GasGas Factory Racing Tech3 adalah Aprilia Racing diperkua Aleix Espargaro dan Maverick Vinales.

Jadi sejarah pertama kalinya Gresini Racing sejak berkiprah di MotoGP modern 4-Tak, per 2002 silam, bermaterikan 2 pembalap Spanyol sekaligus di skuat MotoGP.

Tentunya pertama kalinya duet Spaniard di Gresini Racing musim 2024 berkekuatan Alex Marquez dan Marc Marquez dapat mendongkrak performa skuat MotoGP satelit.

Brother masih harus bersabar menantikan aksi duet Spaniard di Gresini Racing, Marc Marquez dan Alex Marquez, musim depan.

Baca Juga: Marc Marquez Mainkan Emosi Pecco Bagnaia, Sebut Pembalap Ini Cocok Juara Dunia MotoGP

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular