Lokasi pengereman di tikungan 12 adalah kunci, jika terlalu cepat melakukan pengereman bisa disalip sebelum tikungan.
Sebaliknya jika terlalu dekat pengeremannya malah kehilangan traksi saat keluar tikungan dan motor melaju pelan.
Jika di titik pengereman yang tepat, bisa keluar lebih cepat di tikungan dan finis sebagai juara seperti yang dilakukan Marc Marquez di MotoGP Thailand 2018-2019.
Meski Marc Marquez punya kenangan bagus di MotoGP Thailand 2018-2019, di musim ini pembalap bernomor start 93 itu mengaku MotoGP Thailand sulit diprakirakan.
Apalagi mengacu pada penampilan Marc Marquez di 2 ronde terakhir, MotoGP Indonesia dan Australia 2023.
"Sirkuit Buriram memang pernah sirkuit yang bagus buatku."
"Saya menang dan mengukuhkan juara dunia di 2019 lalu," cerita Marc Marquez.
"Untuk saat ini kondisi sering berubah apapun bisa terjadi, kami berusaha untuk memberikan yang terbaik di MotoGP Thailand 2023," pungkas MM93.
Seperti apa duel keren Marc Marquez di MotoGP Thailand 2018 dan 2019, langsung simak videonya;
Baca Juga: Marc Marquez Gabung Gresini Di MotoGP 2024, Revolusi Spanyol Terjadi
The epic battles in Buriram! ????@marcmarquez93 left it all on the line to come out on top two years running! ⚔️#ThaiGP ???????? pic.twitter.com/oLpL3x40uF
— MotoGP™???? (@MotoGP) October 25, 2023
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR