Kabarnya Ducati segera menarik Jorge Martin dan ditukar dengan Bastianini untuk musim 2024 nanti.
Ketika ditanyakan perihal kepindahan Jorge Martin ke tim Ducati tahun depan Jorge Martin mengaku senang.
"Saat ini saya belum bisa mengatakan apapun sebenarnya," buka Jorge Martin saat sesi konfrensi pers jelang MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Kamis (9/11).
"Saat ini saya masih akan melanjutkan karir dengan Pramac," tegasnya.
"Tapi saya akan sangat senang jika bisa bergabung dengan tim pabrikan musim depan," yakinnya.
Langkah Ducati untuk segera menarik Jorge Martin ke tim pabrikan diyakini agar mereka tidak kalah lagi dari tim satelit seperti musim ini.
Apalagi kedatangan Marc Marquez ke Gresini Ducati juga bisa menyulitkan tim Ducati pabrikan musim depan karena musim ini Alex Marquez juga makin kuat di Ducati.
Sementara itu musim depan Pramac Racing kedatangan rider Yamaha Franco Morbidelli yang juga diyakini bisa tampil bagus.
Jadi kalau skuad tim pabrikan kalah dari tim satelit tentu Ducati bakal malu!
KOMENTAR