"Saya akan berusaha semaksimal mungkin tapi hasilnya jangan harap akan berbeda," bilangnya lagi.
Marc Marquez menjelaskan saat ini Sirkuit Losail tidak cocok dengna karakter Honda RC213V.
"Tidak ada area hard braking atau stop & go di sirkuit ini, semua menikung dengan cepat," yakinnya.
"Padahal satu-satunya kami bisa kompetitif harus ada area hard braking jadi semua akan sulit akhir pekan ini," bebernya.
Pada MotoGP Qatar Marc Marquez akan memasuki dua balapan terakhir bersama Repsol Honda tim yang ia bela sejak musim 2013 lalu.
Sejauh ini ia baru satu kali raih podium pada sesi main race yakni pada seri MotoGP Jepang.
Sementara itu rekan setimnya Joan Mir belum pernah naik podium sama sekali.
Musim 2023 memang jadi musim yang berat buat Honda.
Mereka hanya menang satu kali bersama Alex Rins di MotoGP Amerika awal musim ini.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Uje |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR