Mesin tersebut menghasilkan tenaga 11,4 HP pada 8.500 rpm dan torsi maksimum 11 Nm pada 6.500 rpm.
Kaki-kaki Voge SR1 125 2024 punya ukuran berbeda dengan ukuran 110/70-14 di depan dan 130/70-13 di belakang.
Kedua roda sudah dilengkapi rem cakram dan teknologi ABS dua saluran.
Suspensi depan bertipe teleskopik, sedangkan di belakang terdapat sokbreker ganda.
Fitur-fiturnya seperti panel instrumen layar LCD digital, port USB charging, Traction Control, dan juga SmartKey.
Kemudian bentuk behel belakang terlihat memanjang dan bisa digunakan sebagai rak bagasi tambahan.
Ngomongin harga, motor matic Voge SR1 125 2024 ini dibanderol 2.595 Euro atau sekitar Rp 44 jutaan!
Baca Juga: Motor Kymco Skytown 150 Lawan Yamaha NMAX Terbaru Penasaran Harganya
Jauh lebih mahal dibanding harga Yamaha NMAX Connected/ABS yang dijual Rp 35.750.000 OTR Jakarta.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR