Baca Juga: Penasaran Berapa Jatah Helm Pembalap MotoGP Selama Satu Musim?
Untuk helm half face terbaru ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.
NHK N-1 Max dijual Rp 485 ribu dan N-1 Elite lebih murah Rp 340 ribu.
Disela-sela acara peluncuran helm baru NHK, MOTOR Plus bertanya seputar tren helm half face yang lebih laku dibanding helm full face.
Johannes mengaku hal ini merupakan tren dari perkembangan dunia helm yang semakin membaik dan kompetitif.
"Kalau untuk di Indonesia helm half face atau open face nemang lebih laku dibanding helm full face. Kemungkinan karena kebutuhan, pemotor sekarang tidak mau ribet atau repot pakai helm full face makanya beli helm half face. Selain itu helm full face lebih jarang digunakan biasanya untuk touring atau perjalanan jauh saja," tambahnya.
Untuk persentase peningkatan penjualan helm half face, Johannes mengaku di setiap daerah tidak sama.
Namun demikian orang atau pemotor beli helm untuk mendukung kenyamanan dan simpel digunakan, makanya pilih helm half face.
"Persentasenya berbeda-beda tergantung kota dan range umurnya, ada yang 20 persen - 80 persen, 30 persen - 70 persen bahkan ada provinsi yang 1 persen - 99 persen. Hal ini lebih kepada kebiasaan konsumennya saja, makanya helm half face lebih laku," tegasnya.
Namun demikian Johannes lebih menyarankan penggunaan helm full face untuk bikers atau pemotor karena alasan keselamatan.
"Helm full face itu penting, kalau kecelakaan kan bisa meminimalisir luka atau benturan dibanding half face. Helm full face lebih bisa melindungi kepala dibanding helm half face," tutupnya.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR