Bagian depan terdapat siluet headlamp minimalis dengan lampu DRL yang menyala dan menyipit.
Ukuran kaki-kakinya menggunakan pelek ring 12 dengan diameter yang lebar.
Perbedaan lain Honda SC e: dengan Honda EM1 e: adalah sistem penggerak dinamo.
Jika di Honda EM1 e: bertipe hub-drive, di Honda SC e: menggunakan dinamo independen atau mid-drive.
Lalu pada Honda SC e: bakal menggunakan dua buah baterai Honda Mobile Power Packs.
Kemudian di area kokpit, tampak panel instrumen menggunakan layar digital besar layaknya tablet.
Bahkan dirumorkan memiliki fitur konektivitas ke smartphone dan fitur navigasi.
Baca Juga: Komparasi Motor Listrik Honda EM1 e: dan Yamaha NEO's Mana Yang Unggul
Sayangnya belum ada data spesifik soal tenaga dan torsi yang dihasilkan karena masih bersifat prototipe.
Namun kehadiran konsep motor listrik Honda SC e: ini bisa saja menjadi kode dari Honda di tahun mendatang nih!
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR