Video Razia Dishub Sampai Naik Kap Mobil, Motor Bisa Kena Tilang Juga?

Reyhan Firdaus - Kamis, 4 Januari 2024 | 09:05 WIB
instagram.com/romansasopirtruck
Dishub mau razia malah kebawa kap mobil

MOTOR Plus-online.com - Video petugas Dinas Perhubungan razia lagi ramai dibicarakan.

Video yang beredar hari Rabu (4/1/2024) di grup FB Motuba, terlihat Dishub DKI Jakarta sedang razia.

Melihat ada razia, pengemudi mobil mengeluarkan HP untuk merekam situasi yang terjadi.

Kemudian petugas Dishub langsung menghampiri, dan menyuruh pengemudi mobil buka pintu.

Heran kenapa disuruh buka pintu mobilnya, sang pengemudi bertanya alasan petugas Dishub itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Romansa Sopir Truck (@romansasopirtruck)

Terus dipepet oleh petugas Dishub, pengemudi mobil tetap menutup pintu sampai ada jawaban jelas.

Bahkan pengemudi mobil terang-terangan bilang, kalau situasi ini sedang ia rekam video HP.

Lalu terjadi aksi tancap gas oleh pengemudi mobil, sampai ada petugas Dishub yang terbawa.

Mirip Spiderman, petugas Dishub ini terbawa jauh dan terus terekam video selama mobil jalan.

Petugas Dishub dan supir mobil ini sendiri, sudah memberikan keterangan soal minta maaf kejadian kemarin.

Baca Juga: Wacana Motor Kena Ganjil Genap, Kepala Dishub DKI Sebut Perlu Kajian Lengkap

Kejadian razia oleh Dishub itu, membuat para pemotor jadi penasaran.

Apakah Dinas Perhubungan, bisa melakukan razia pada pemotor dan pengemudi kendaraan lain?

Pertama, kita kenali dulu tugas dan wewenang Dishub, yang tertuang dalam UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Tugas dan fungsi Dinas Perhubungan meliputi:

1. Penetapan rencana umum lalu lintas dan angkutan jalan

2. Manajemen dan rekayasa lalu lintas

3. Persyaratan teknis dan laik jalan kendaraan bermotor

4. Perizinan angkutan umum

5. Pengembangan sistem informasi dan komunikasi di bidang sarana dan prasarana lalu lintas dan angkutan jalan

6. Pembinaan sumber daya manusia penyelenggara sarana dan prasarana lalu lintas dan angkutan jalan

7. Penyidikan terhadap pelanggaran perizinan angkutan umum, persyaratan teknis dan kelaikan jalan kendaraan bermotor yang memerlukan keahlian dan/atau peralatan khusus yang dilaksanakan sesuai dengan ketentuan undang-undang ini.

TribunJakarta.com/Bima Putra
Jangan kaget dengan razia, minimal setahun sekali uji emisi.

Makanya Dishub kemarin bisa melakukan razia emisi motor, meski didampingi pihak kepolisian.

Soalnya wewenang Dishub, juga diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 80 Tahun 2012 tentang Tata Cara Pemeriksaan Kendaraan Bermotor di Jalan dan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Dalam aturan ini, petugas Dishub bisa melakukan razia dan pemeriksaan kendaraan di jalan, baik secara berkala maupun insidental.

Meskipun razia yang dilakukan di jalan, wajib didampingi polisi lalu lintas.

Itupun Dishub hanya berwenang memeriksa angkutan umum, seperti angkutan orang ataupun barang.

Untuk pemeriksaan terhadap kendaraan pribadi seperti motor, masih jadi wewenang kepolisian.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular