Jangan Terlalu Percaya Google Maps, Pemotor Honda CRF Nyaris Masuk Jurang di Bogor

Ardhana Adwitiya - Minggu, 21 Januari 2024 | 09:15 WIB
TribunTangerang.com
Brilian (24) pemotor Honda CRF nyaris masuk jurang di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (19/1/2024).

Di tengah perjalanan, motornya sempat tergelincir nyaris masuk jurang.

Sekitar pukul 20.00 WIB, Brilian akhirnya berhenti tak tahu harus ke arah mana.

Saat itu posisinya di wilayah Kampung Cipicung, Desa Cibadak, dan wilayah tersebut diguyur gerimis.

Brilian kemudian menelepon nomor darurat dan petugas dari tim rescue Damkar Kabupaten Bogor menemukannya.

"Pengendara motor berangkat dari Bekasi pukul 17:30 dan mengarah ke rumah temannya di Cipanas," kata Ismail dari tim rescue Damkar Kabupaten Bogor, Sabtu (20/1/2024).

"Karena tidak tahu jalan si pengendara menggunakan Google Maps diarahkan masuk ke jalan perkampungan dan masuk gang," sambungnya.

"Si pengendara motor tidak melihat map hanya mendengarkan suara map," ungkap Ismail.

“Diarahkan melintasi pegunungan, jalan terjal dan rusak. Cuaca gerimis," imbuhnya.

"Pada pukul 20:00 WIB pengendara mengalami trouble di pegunungan, motornya tergelincir hampir masuk jurang dan motornya juga terjebak di dalam lumpur," papar Ismail.

"Pengendara ditemukan dalam kondisi lemas dan lokasi sepi jauh dari pemukiman warga, pengendara berinisiatif menelepon nomor darurat call center 112 Bogor Siaga," ujar Ismail.

Penting nih buat menyimpan nomor darurat, andai kata brother mengalami kejadian serupa.

Artikel ini telah tayang di Tribuntangerang.com dengan judul Andalkan Google Maps, Pengendara Motor Asal Bekasi Nyaris Terperosok ke Jurang di Tanjungsari Bogor

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular