Baca Juga: Helm Pembalap MotoGP 2024 Banyak Merek Indonesia, Lengkap Sampai Moto3
Sekilas mendengar harganya sampai Rp 7 jutaan, KYT KX-1 Race GP terasa mahal.
Namun melihat speknya, ternyata harga helmnya sebanding dengan teknologinya.
Yang utama adalah material shell Tri-Carboco, kombinasi karbon dengan komposit lalu aramid.
Makanya bobotnya jadi enteng cuma 1.400 gram, dan tersedia 3 ukuran shell (S-M-L).
Karena dipakai balap MotoGP, KYT KX-1 Race GP sudah lolos homologasi FIM.
Tampilan helmnya juga galak, seperti ventilasi mulut yang besar serta bentuk helm aerodinamis.
Makanya spoiler belakangnya lumayan panjang, disertai exhaust port di baliknya.
Selain Enea Bastianini, KYT KX-1 Race GP juga dipakai pembalap MotoGP Augusto Fernandez dari tim GasGas.
Menarik kan, brother bisa punya helm spek pembalap MotoGP, dengan merek lokal yang mendunia.
Tidak hanya KX-1 Race GP, booth KYT di IIMS juga menjual helm open face TT-R Jet, tunggu ulasannya di Motorplus ya.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR