Motor Terkencang Yamaha di Dunia Akan Stop Produksi Alasan Diungkap Pabrikan

Ardhana Adwitiya - Senin, 26 Februari 2024 | 15:15 WIB
Yamaha-motor.eu
Motor terkencang Yamaha di dunia akan stop produksi.

Alasannya untuk investasi di area pasar dengan volume yang lebih tinggi.

Untuk model R1 dan R1M yang sudah ada, batas waktu penjualan yang tidak memenuhi standar Euro5+ adalah pada tahun 2025.

Sementara itu, Euro6 diperkirakan bakal diperkenalkan pada 2030.

Ada upaya penyelamatan bagi R1, tapi mungkin itu bukan yang diinginkan sebagian besar pengendara.

Pada tahun 2023, Yamaha menghentikan R6 sebagai motor jalan raya dan malah menjualnya dalam versi balap.

Yamaha-motor.eu
Yamaha Eropa akan suntik mati R1M dan R1.

Hal serupa juga bisa dilakukan Yamaha kepada R1, mengingat motor balap tidak dibatasi oleh aturan emisi Euro.

Selain itu, terdapat pergeseran segmen pasar motor sport.

Masyarakat kini tidak lagi membeli motor sport 1.000 cc, tetapi lebih pilih motor ringan dan lebih terjangkau.

Yamaha mungkin sedang mempersiapkan Yamaha R9 yang telah lama ditunggu-tunggu untuk peluncuran besarnya.

Sekadar info, Yamaha sudah menyuntik mati R1 di India.

Penjualan motor superbike di India sangat jatuh dan bahkan angkanya lebih kecil dari Inggris dan Eropa.

Source : Visordown.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular