Kemudian mereka langsung menuju ke SPBU Pertamina di Jl. Juanda, Bekasi untuk menurunkan Pertalite yang sudah dicampur atau dioplos air.
"Dari hasil penyelidikan terhadap pengelola SPBU telah sesuai SOPnya," kata AKBP Firdaus.
Pihak SPBU mengecek semua kondisi tangki pertama kali datang.
"Mereka melakukan komunikasi. Enggak tahunya terisi air," ucap Firdaus dikutip dari Kompas.com.
Sebelumnya, pada Senin (25/3) sejumlah mobil dan motor mogok ketika menempuh perjalanan kurang dari 1 km dari SPBU itu.
Pengendara motor atas nama Faisal Emir, mengaku bahwa sudah mengisi full tank namun yang BBM tersebut justru sudah tercampur air.
"Isi Pertalite full tank isinya air semua, lokasi SPBU dekat Stasiun Bekasi, jadi harus kuras tangki nih," tuturnya.
Akibat kejadian tersebut banyak kendaraan yang mogok harus melakukan perbaikan di bengkel-bengkel terdekat.
Penulis | : | Uje |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR