Baca Juga: Kecelakaan Pemudik Motor Tewas Terlindas Truk di Jalur Lingkar Tegal, Gagal Nyalip Berujung Maut
"BSH 2024 ini dibuka 24 jam sehari. Para petugas, seperti mekanik, part man, dan tenaga medis, terbagi dalam tiga shift tiap harinya," katanya.
Mulia menganjurkan kepada para pemudik yang mengendarai motor Honda untuk singgah di BSH 2024.
"Khususnya bagi pemudik ke arah Banten, Lampung, atau wilayah-wilayah lain di Pulau Sumatera dan sebaliknya. Apalagi kalau pemudik sudah merasa lelah atau mengantuk, segeralah beristirahat sejenak di BSH 2024," Mulia meneruskan.
Sejumlah fasilitas tersedia di BSH 2024, misalnya ruangan AC, konsol games, TV, alat pijat, karaoke dan lain-lain. Free WiFi, snacks, minuman, tempat ibadah, dan toilet pun tersedia.
Enggak cuma itu, para pemudik juga bisa memeriksa kesehatannya.
Tambah lagi, sejumlah part dan apparel dijual dengan harga diskon, misalnya oli, ban hingga helm.
Pengunjung juga bisa menikmati gratis jasa service ringan motornya dan juga gratis konsultasi motor.
Brother pemilik motor Honda dan mudik ke Sumatera, jangan lupa mampir ke posko mudik ini ya.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR