NMAX dan PCX 160 Waspada Muncul Motor Matic Baru 150cc Hybrid Fitur Melimpah

Ahmad Ridho - Minggu, 14 April 2024 | 07:59 WIB
2bahn.vn
Pasar motor matic bongsor semakin ramai, Yamaha NMAX dan Honda PCX 160 wajib waspada dengan kemunculan motor terbaru 150cc.

Baca Juga: Sangar Motor Matic Baru Kawin Silang Vario dan Italjet Mesin 150cc Fitur Melimpah

Dikutip dari 2bahn.vn motor matic baru ini sekilas mirip tampang Honda PCX160.

Namun pastinya bukan buatan pabrikan berlambang sayap tunggal.

Motor matic terbaru ini adalah MTX 150 versi 2024 yang diklaim memiliki teknologi canggih.

Motor matic yang punya setang terbuka mirip PCX ini merupakan produk motor matic yang dirancang QJ Motor.

Namun demikian motor tanpa gigi alias persneling ini hanya beredar untuk pasar di Malaysia.

2bahn.vn
MTX 150 versi 2024 calon penjegal NMAX dan PCX 160 buatan QJ Motor yang akan dijual di Malaysia.

Menggunakan mesin hybrid motor matic terbaru versi 2024 ini bersiap memberikan pengalaman pengoperasian yang berbeda dibanding martic lain.

Fiturnya juga terbilang melimpah dengan semua lampu penerangan menggunakan LED dengan desain agresif atau tajam.

Cluster lampu depan yang memamerkan bola LED yang tersembunyi di dalamnya.

Dijual di Malaysia MTX 150 2024 ini siap bersaing dengan PCX 160 dan secara fitur dan teknologinya hampir mirip.

Baca Juga: Pertalite Akan Dihapus Penggantinya Bensin Baru Harganya Lebih Mahal Rp 3.900 Per Liter

Motor matic baru ini sudah dibekali smartkey, layar speedometer LCD, USB Charger dan beberapa tambahan lainnya.

MTX 150 2024 memiliki kualitas pijakan kaki yang lebih baik dibandingkan PCX 160.

Selain itu teknologi pengereman anti-lock ABS dua saluran yang hadir pada roda depan dan belakang, sedangkan Honda hanya membekali PCX 160 dengan ABS 1 saluran pada roda depan.

MTX 150 2024 lebih menonjol di antara motor matic di segmen yang sama karena didukung mesin Hybrid bantuan listrik.

Teknologi tersebut meningkatkan akselerasi dalam 3 detik - 5 detik pertama saat berakselerasi untuk menghemat bahan bakar.

Menurut QJ Motor, mesin ini akan menghasilkan tenaga 15,8 HP pada 8.500 rpm dan torsi maksimum 13,7 Nm pada 6.500 rpm.

Namun sayangnya belum ada harga resmi yang dicantumkan apakah lebih murah dari PCX 160 atau NMAX.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular