Bicara spesifikasinya, Honda Vario 110 Fi dibekali mesin 108,2 cc SOHC dengan pendingin Udara.
Masing-masing power dan torsi puncaknya tercatat 6,4 kW (8,52 hp)/7.500 rpm dan 9,1 Nm di 6.000 rpm.
Dengan metode ECE R40, konsumsi bensin Honda Vario tersebut 56,3 km/liter.
Kalau dihitung-hitung, dengan kapasitas tangki bensin 3,7 liter bisa menempuh jarak 208,31 km.
Fitur-fiturnya terdiri dari Answer Back System, Combi Brake System (CBS), Side Stand Switch, Parking Brake Lock, Magnetic Key Shutter, hingga Idling Stop System.
Gimana bro, masih ragu dengan motor matic yang banyak fiturnya ini?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR