Sayangnya, tidak diketahui kondisi motor dengan warna hitam merah tersebut.
Tapi enggak usah khawatir, brother bisa mendatangi alamat Jl Penjernihan I No 36, Bendungan Hilir, Kec. Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Sebagai informasi, Suzuku Shogun SP dibekali mesin 124 cc SOHC 1-silinder dengan pendingin Udara.
Mesin tersebut menggunakan bore dan stroke masing-masing berukuran 53,5 dan 55,2 mm.
Sistem penyuplai Bahan Bakar Minyak (BBM) menggunakan karburator Mikuni VM18.
Dengan sistem starter kick dan elektrik starter, motor ini memiliki klaim power dan torsi 9,85 hp/8.000 rpm dan 9,6 Nm di 6.000 rpm.
Menggunakan mesin dengan rasio kompresi 9,6:1, motor bebek tersebut bisa menggunakan Pertalite.
Adapun Pertalite direkomendasikan untuk motor dengan perbandingan kompresi 9-10:1.
Brother yang berminat, langsung ikutan lelangnya jangan sampai terlewat.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR