MOTOR Plus-Online.com - Jangan cuek jika komstir motor matic mulai rusak.
Ada penyebab komstir motor matic rusak ternyata perkara kebiasaan sang pemilik motor.
Kebiasaan ini terjadi ketika berkendara dengan motor matic melewati beberapa tipe jalanan.
Mengutip GridOto.com, Iman Maliki sebagai Service Advisor bengkel resmi Yamaha, Era Motor Pasar Minggu kasih penjelasan.
"Misalnya kebiasaan sering menghantam lubang dan jalan rusak, itu dapat memperpendek usia pakai komstir," jelasnya.
Hal itu karena disebabkan cara berkendara motor yang salah.
Selain itu, penyebab lain komstir motor matic gampang oblak bisa jadi bekas kecelakaan.
"Kemudian kebiasaan sering rem depan mendadak juga bisa merusak komstir," ungkap Iman.
Baca Juga: Motor Matic Ada Suara Jedak-Jeduk dari Depan Awas Rusak Bagian Ini
Baca Juga: Jangan Cuma Ikut-Ikutan Orang, Begini Efek Negatif Pakai Komstir Laher Bambu
"Sebab saat menggunakan rem depan, tumpuan beban akan berada di komstir," lanjutnya.
Jika sering mengerem mendadak secara keras, otomatis beban yang ditahan oleh komstir bakal lebih besar.
Kebiasaan tersebut membuat tutup atau rumah ball bearing jadi lebih cepat aus.
"Bagian penutup komstirnya kalau sudah aus akan membentuk got atau seperti pelor (ball bearing)," bebernya lagi.
"Kondisi komstir seperti itu kalau dipaksa dikencangkan jadi enggak enak, setang jadi kaku,” tutupnya ketika ditemui di daerah Rawajati, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Jadi penyebab komstir motor matic oblak atau rusak ternyata juga dari kebiasaan penggunanya.
KOMENTAR