Profil Adega Anggayasta Owner Rainbow Moto Builder Spesialis Modifikasi Motor Agak Lain

Ardhana Adwitiya - Senin, 20 Mei 2024 | 13:25 WIB
Istimewa
Adega Anggayasta, owner Rainbow Moto Builder.

Seperti Yamaha NMAX yang dibikin jadi bobber, lalu ada Honda Tiger Revo bergaya cruiser adventure.

Ternyata ada alasan kenapa Dega menerapkan konsep unik pada karyanya.

"Pada saat kita mulai tahun 2019 sudah banyak motor kustom di Indonesia dan kita mau menjadi center of attention," tambahnya.

"Kita membuat terobosan untuk membuat motor kustom dari bahan motor bebek dan matic yang menjadi polulasi motor terbesar di indonesia," sambungnya.

Rangga/OTOMOTIF
Modifikasi motor Honda Tiger Revo jadi cruiser adventure.

"Dan membuat motor dengan design unik sehingga menarik perhatian," lanjut pria yang buka showroom di Jl Cempaka Putih Tengah I No.11 Blok A1, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Dega juga mempersiapkan gebrakan untuk masa depan RMB.

"RMB akan menjadi bisnis ekosistem di dunia otomotif dari berawal kita dari builder motor kustom," lanjutnya.

"Kita mengembangkan untuk membentuk komunitas-komunitas motor, memiliki agency untuk activity dan brand consultant yang fokus pada motor dan membuat kelas pelatihan pembuatan motor," pungkasnya.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular