Motor Listrik Yamaha E01 Belum Dijual Tapi Test Ride Masih Dibuka di 4 Kota Ini

Ardhana Adwitiya - Rabu, 22 Mei 2024 | 17:00 WIB
Yuka S./MOTOR Plus-online
Ilustrasi test ride Yamaha E01.

"Karena memasarkan produk EV yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia itu perlu data dan masukan dari konsumen," tegas lelaki berkacamata itu.

Khusus untuk pasar di Indonesia dari data konsumen yang sudah masuk sebanyak 4 ribu, akan digunakan sebagai dasar pengembangan EV yang sesuai.

"Apakah nantinya yang akan dijual motor listrik E01 atau tipe lainnya mengacu dari data yang didapat dari Yamaha E01 ini," tambahnya.

Untuk informasi kapan launching atau diluncurkannya motor listrik Yamaha, Anton mengaku sampai saat ini belum ada.

"Karena memang masih membutuhkan informasi, data termasuk durability hasil pengetesan untuk menunjang produk apa yang sesuai dan dibutuhkan masyarakat," sambungnya.

Dok Yamaha
Test ride Yamaha E01 mengeliling Jakarta selama 8 jam.

Walau belum dijual, brother bisa test ride alias mencoba Yamaha E01.

Yamaha menghadirkan motor listrik ini sekedar untuk memperkenalkan ke masyarakat sekaligus melakukan market test.

"Masih kita buka (test ride Yamaha E01), walau targetnya sudah tercapai 4 ribu masih kita lanjut di beberapa area," lanjut lagi Anton.

"Ada di Jakarta, Bandung, Medan dan Bali," pungkasnya.

Untuk mengikuti test ride ini, brother bisa mendaftar melalui website www.yamaha-motor.co.id/EV/#Indonesia.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular