MOTOR Plus-online.com - Selalu ada kisah yang bikin viral disela-sela masyarakat yang pergi Haji ke Mekkah.
Cerita haru mbah Sombret demi antar tetangga pergi haji rela bayar ojek Rp 600 ribu.
Biasanya ongkos naik ojek paling mahal mulai Rp 20 ribu sampai Rp 50 ribu, tapi apa yang dialami perempuan asal Pekalongan Jawa Tengah bikin geger.
Mbah Sombret rela harus membayar ongkos ojek sampai Rp 600 ribu.
Sekali jalan Rp 600 ribu, Mbah Sombret telah menyiapkan Rp 1,5 juta untuk biaya transportasi mengantar para warga desanya berangkat haji.
Melihat perjuangan Mbah Sombret, Kades setempat memberikan bantuan.
Pak Kades hanya memberikan uang Rp 100 ribu untuk membantu si lansia yang tergolong keluarga miskin tersebut.
Mengantarkan tetangga berangkat haji sudah menjadi tradisi yang dilakukan masyarakat di Indonesia.
Seperti yang dilakukan Mbah Sombret seorang lansia mengantarkan tetangga berangkat haji.
Baca Juga: Pakai Yamaha NMAX Sudah Ada, Lelaki Asal Batam Mau Pergi Haji Naik Motor Jadul
Baca Juga: Salut Modal Motor Bebek Pemuda Ini Ibadah ke Tanah Suci Perjalanan 2 Bulan
Namun, ada kisah haru di balik aksi Mbah Sombret mengantarkan tetangga berangkat haji tersebut.
Bagimana tidak, ia rela mengantarkan tetangganya pergi berangkat haji ke asrama haji dengan menyewa ojek.
Bahkan biaya ongkos untuk menyewa naik ojek pulang pergi dia habiskan hingga Rp 600 ribu.
Diketahui postingan pertama kali diviralkan oleh akun Instagram @undercover.id, seperti dipantau TribunJatim.com, Minggu (26/5/2024).
Mbah Sombret ini merupakan lansia asal Desa Kulu, Kecamatan Karanganyar, Jawa Tengah.
Demi bisa mengantar tetangga pergi haji, Mbah Sombret rela menyewa ojek dari Kajen hingga Solo pulang pergi (PP).
Biaya ongkos yang dikeluarkan Mbah Sombret mencapai Rp 600 ribu.
Hal ini dilakukannya ternyata karena pada hari H pemberangkatan calon haji Kabupaten Pekalongan bus pengiring dari Desa-nya sudah penuh.
Sementara kru armada bus pengiring tidak berani membawa penumpang melebihi kapasitas jok yang ada.
Baca Juga: Cerita Haru Tukang Ojek Bisa Naik Haji Dari Modal Awal Rp 5 Ribu
Akhirnya hal tersebut membuat Mbah Sombret berinisiatif.
Ia pergi mendatangi tukang ojek yang mangkal di depan pasa Kajen dan memintanya mengantar mengiri bus rombongan haji dari desanya tersebut.
Mbah Sombret pun melakukan negosiasi dengan tukang ojek tersebut hingga sepakat ongkos ojek tersebut PP Kaje, Pekalongan - Solo Rp 600 ribu.
Diketahui saat itu, Mbah Sombret membawa uang Rp 1,5 juta.
Setelah tiba di asrama haji Solo, malangnya Mbah Sombret tidak bertemu dengan rombongan dari desanya.
Namun, ia bertemu dengan rombongan pengiring dari desa Tanjungsari Kajen.
Meski begitu, Mbah Sombret bertemu dengan Kades Tanjungsari bernama Bapak Uyun.
Menurut pengakuannya, ia diberi uang jajan dari Kades baik hati tersebut sebesar Rp 100 ribu untuk menambah biaya ongkos pulang ke Desa Kulu.
Akhirnya Mbah Sombret kembali pulang sekira pukul 20.00 WIB bersama tukang ojek yang disewanya.
Baca Juga: Warga Jember Pedagang Cilok Nekat Naik Haji Pakai Honda Grand Menuju Mekkah Ini Alasannya
Ternyata aksi Mbah Sombret yang rela merogoh kocek demi mengantar tetangga berangkat haji itu menuai sorotan dan pujian.
Pasalnya diketahui kondisi ekonomi Mha Sombret pun dalam kategori kurang mampu.
Namun ia rela mengeluarkan biaya demi mengantar tetangganya berangkat haji tersebut.
Sejumlah warganet pun mendoakan agar kelak Mbah Sombret bisa menyusul dan berangkat haji ke Tanah Suci.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Mbah Sombret Bayar Ojek Rp 600 Ribu Demi Antar Tetangga Berangkat Haji, Kades Bantu Beri Rp 100 Ribu
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR