Pengakuan Tukang Cuci Steam Motor Saksi Kunci Pembunuhan Vina Cirebon, Korban Diserang Geng Motor

Ahmad Ridho - Selasa, 28 Mei 2024 | 09:33 WIB
Instagram/Ist
Kasus pembunuhan Vina Cirebon bersama kekasihnya Rizky masih jadi sorotan sampai saat ini, saksi kunci ungkap korban diserang geng motor.

Baca Juga: Tak Dibelikan Motor, Anak di Sukabumi Nekat Bunuh Ibu Kandung

Saat kejadian penyerangan Vina dan Eky tersebut, Aep masih berusia 22 tahun dan ia merantau ke Cirebon bekerja di sebuah bengkel cuci steam mobil sejak 2011.

Aep kembali lagi ke kediamannya di Cikarang pada 2016 silam.

Pada saat kejadian, Sabtu malam 27 Agustus 2016, Aep sedang berada di warung dekat lokasi kejadian, tepatnya di bilangan Jalan Perjuangan, Desa Saladara, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

Ketika nongkrong itu, Aep melihat ada kawanan pelaku menyerang sejoli pengendara motor.

"Kejadian itu kebetulan saya lagi di warung terus ada pengendara motor yang berseragam XTC lewat terus langsung dilempari batu," kata Aep di Bekasi.

"Terus dikejar-kejar, bicara melempar saya kurang tau ya (jumlah orang yang terlibat pelemparan). Berhubung saya takut di situ akhirnya saya pulang saja," jelasnya, dikutip dari TribunJakarta.com.

Kata Aep, pelaku memang sudah sering terlihat nongkrong di dekat bengkel cuci steam tempat ia bekerja.

Istimewa/Tribunnews
Aep (30), warga Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi menjadi saksi yang melihat kejadian Vina dan Eky diserang geng motor di Jalan Perjuangan, Kota Cirebon, Jawa Barat.

Aep juga mengaku sekilas mengenal wajah-wajah pelaku yang melakukan penyerangan tersebut, termasuk Pegi alias Perong, buronan yang baru saja diringkus polisi.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular