Warga Banyuwangi Kesal Motor Honda Supra X Miliknya Hilang Digondol Maling Ternyata Pelakunya Tetangga Sendiri

Uje - Selasa, 18 Juni 2024 | 12:27 WIB
Tribunjatim.com
Motor Honda Supra X 125 dicuri saat salat berjamaah. Pelaku tetangga sendiri

MOTOR Plus-online.com - Warga Banyuwangi, Jawa Timur kesal Honda Supra X 125 miliknya hilang digondol maling saat salat berjamaah.

Motor Honda Supra X 125 tersebut dicuri saat salat maghrib berjamaah.

Pemilik motor Honda Supra X 125 tersebut adalah AH (59).

Setelah ditelusuri ternyata pelakunya adalah tetangga dari AH sendiri.

Hal tersebut dijelaskan Kapolsek Kalibaru, Iptu Yaman Adinata.

Dikutip dari tribunbanyuwangi.com pelaku pencurian adalah So (45), warga Dusun Malangsari, Desa Kebunrejo, Kecamatan Kalibaru, Banyuwangi.

"Sementara korban adalah Ah (59), warga Desa Gumelar, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember, yang kebetulan tinggal di Kebunrejo," kata Iptu Yaman Adinata, Selasa (18/6).

Iptu Yaman Adinata menjelaskan, pencurian terjadi pada Minggu (9/6/2024) petang.

Baca Juga: Oli Mesin Hitam Pekat Ternyata Bagus Diungkap Pabrikan Pelumas Jepang di Indonesia

Korban sedang menuju musala untuk salat maghrib naik motor Honda Supra X 125 dengan nopol P 2265 VHS.

Sebelum masuk ke musala, korban memarkir sepeda motornya di halaman.

Saat itu, kunci motor tidak dilepas dan masih menempel di kendaraan.

Korban baru menyadari sepeda motornya hilang setelah hendak pulang ke rumah usai salat berjamaah.

Ia merasa kaget melihat sepeda motornya hilang dari tempatnya memarkir.

"Korban berupaya mencari sepeda motornya ke sekitar musala. Tapi setelah berkeliling mencari, sepeda motor tidak juga ditemukan," ujarnya.

Dengan tak ditemukannya sepeda motor itu, korban memutuskan untuk melapor ke kantor polisi terdekat.

Usai menerima laporan, Yaman menjelaskan, polisi bergegas melakukan penyelidikan.

Aparat mulai mengumpulkan beberapa barang bukti dan meminta keterangan para saksi.

"Hasil penyelidikan mengarah pada pelaku. Sehingga kami melakukan penangkapan," kata Yaman.

Tersangka ditangkap beberapa waktu setelah hilangnya sepeda motor. Kendaraan yang dicuri juga turut diamankan di kantor polisi sebagai barang bukti.

"Tersangka kami tahan dan kami jerat dengan pasal 362 KUHP tentang pencurian," ungkapnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Usai Salat Berjamaah di Musala, Pria di Banyuwangi Kaget Motor Hilang, Ternyata Digondol Tetangga

Source : Tribunjatim.com
Penulis : Uje
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular