10 Perbedaan Kawasaki W175 Injeksi dengan Versi Karbu, Posisi Riding Lebih Nyaman

Ardhana Adwitiya - Jumat, 21 Juni 2024 | 08:00 WIB
PT KMI
Ilustrasi Kawasaki W175L injeksi (kiri) dan W175 karburator (kanan).

MOTOR Plus-online.com - PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi meluncurkan motor baru Kawasaki W175L atau W175 injeksi.

Motor bergaya retro itu bisa dilihat langsung pada event Pekan Raya Jakarta (PRJ) di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Penyempurnaan product terbaru ini KMI dapatkan melalui saran dan masukan dari konsumen," ucap Bapak Michael C. Tanadhi selaku Head Sales & Promotion PT. KMI dikutip rilis yang diterima MOTOR Plus-online, Rabu (12/6/2024).

"Kami juga selalu membaca saran dari Kawasaki Lovers melalui sosial media," sambungnya.

"Terutama pada W175L yang sudah upgrade menjadi fuel injection system," lanjutnya.

"Kawasaki Lovers sudah bisa melihat wujud aslinya di Jakarta Fair mulai hari ini," tambah dia.

"Promo menarik lainnya juga bisa didapatkan pengunjung Jakarta Fair dan Kawasaki Lovers," pungkas Michael.

Kawasaki W175L dibuka dengan harga Rp 35.900.000 untuk On The Road Jakarta.

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Kawasaki W175 Injeksi Punya Tangki Bensin Lebih Kecil Daripada Versi Karburator 

Estimasi delivery untuk unit diperkirakan mulai bulan Agustus 2024.

Dari pengelihatan MOTOR Plus-online, ada 10 perbedaan antara W175L dengan versi sebelumnya, yaitu:

1. Mesin

Sesuai namanya, Kawasaki W175L menggunakan sistem pengkabutan bahan bakar injeksi.

Dibandingkan versi karbu, fuel injection system dikaim lebih irit, getaran mesin lebih halus, serta tidak mudah panas.

Isal/GridOto
Komponen injeksi Kawasaki W175L seperti fuel pump berada di sisi tangki sebelah kiri

2. Rem depan

Rem depan menggunakan single channel ABS yang dilengkapi cakram diameter 270 mm.

Lebih unggul ketimbang W175 karbu yang pakai cakram diameter 220 mm dan belum ABS.

Baca Juga: Bosan Motor Matic di PRJ Motor Baru Kawasaki W175 Injeksi Meluncur Harga Rp 30 Jutaan

3. Panel instrumen

Panel instrument perpaduan analog dan layar digital yang menampilkan fuel meter, odometer, trip meter dan jam digital.

Enggak ketinggalan beberapa lampu penunjuk informasi atau indikator di samping spidometer.

Isal/GridOto
Panel instrumen Kawasaki W175L memadukan analog dan digital, dilengkapi dengan indikator bensin.

Seperti indikator lampu sein, lampu jauh, lampu mal-function indicator lamp (MIL) dan juga indikator ABS.

4. Standar tengah

W175L sudah dilengkapi dengan center stand atau standar tengah untuk memudahkan pada saat parkir maupun melakukan servis.

Sementara di W175 terdahulu hanya ada standar samping.

5. Behel belakang

Isal/GridOto
Kaliper rem depan Kawasaki W175L sudah pakai Bybre dan dilengkapi dengan speed sensor karena sudah ABS.

Baca Juga: Modifikasi Motor Kawasaki W175 Gaya Vintage Pas Buat Harian, Upgrade Performa di Bagian Ini

Di belakang terdapat handle seat atau behel, memudahkan pada saat parkir ataupun membawa barang.

Tidak seperti generasi sebelumnya yang polosan.

6. Setang

Handle bar atau setang lebih besar dan lebih tinggi dari versi sebelumnya.

Hal ini bertujuan untuk handling yang lebih relax namun tetap mudah dalam bermanuver.

Uje/MOTOR Plus-online
Kawasaki W175L pakai setang lebih tinggi dari versi karburator.

7. Swingarm

Ternyata dimensi swingarm lebih panjang dibandingkan W175 karbu.

Hal ini berkontribusi terhadap peningkatan pada wheelbase dan panjang motor secara
keseluruhan.

Baca Juga: Bensin Irit Banget Motor Baru Lawan Kawasaki W175 Seliter Tembus 75 Kilometer

Alhasil Kawasaki W175L lebih panjang 4,5 cm dari versi sebelumnya.

8. Sepatbor depan

Fender atau sepatbor depan lebih panjang menyesuaikan dimensi motor.

Tentu membuat tampilan motor kental nuansa retro, mengarah ke british style.

9. Lampu sein

Kini terpasang lamp signal atau lampu sein berbentuk bulat.

Hal ini semakin memperkuat aura nuansa retro yang modern.

Isal/GridOto
Kapasitas tangki Kawasaki W175L sebesar 12 liter.

10. Tangki bensin

Baca Juga: Kawasaki Rilis Motor W175 Street Mesin Injeksi Lebih Modern Dijual di Negara Ini

Meski terlihat sama, ternyata kapasitas tangki bensin Kawasaki W175L lebih kecil dibandingkan W175 karbu.

W175L memiliki kapasitas tangki bensin 12 liter, sementara versi sebelumnya berkapasitas 14 liter.

Pasalnya terdapat komponen pendukung sistem injeksi di dalam tangki.

Misalnya fuel pump atau pompa bensin, juga pelampung bensin yang akan memakan ruang di dalam tangki dan membuat daya tampungnya berkurang.

Nah itu dia 10 perbedaan Kawasaki W175L dibandingkan generasi sebelumnya.

Walau begitu, Michael memastikan penjualan Kawasaki W175 karburator tidak dihentikan atau disuntik mati.

"Untuk tipe karburator masih tetap ada," tegasnya.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular