Baca Juga: Diam-Diam Ternyata Bengkel AHASS Terima Poles Rangka eSAF Gratis Ada Apa?
Penggunaan rangka eSAF diklaim membuat motor lebih ringan, handling tetap lincah namun stabil.
Motor matic Honda yang pakai rangka eSAF, adalah Honda Genio, BeAT series, Scoopy dan Vario 160.
Khusus untuk pemilik motor matic Honda yang rangka eSAF berkarat sampai keropos atau patah bisa beli baru di bengkel resmi.
AHM sendiri memberikan garansi resmi untuk rangka dan kelistrikan selama satu tahun atau 10 ribu kilometer.
Nanti mana yang tercapai lebih dulu, angka kilometer yang tercatat di odometer atau umur motor dari awal pembelian.
Untuk harga rangka eSAF bisa dicek pada katalog part online seperti di website Honda Cengkareng.
Dalam katalog Honda BeAT terbaru atau K1A, kode part rangka atau Frame Body Comp tertulis 50100K1AN00.
Harganya sendiri tidak dicantumkan tapi bisa dicek di toko part resmi motor Honda lain.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR