Jawaban Marc Marquez Soal Belum Juara di MotoGP 2024, Padahal Sudah Ganti Motor dan Tim

Galih Setiadi - Senin, 15 Juli 2024 | 16:26 WIB
MotoGP
Marc Marquez bilang begini saat disinggung belum pernah juara MotoGP 2024.

MOTOR Plus-Online.com - Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez belum meraih kemenangan di MotoGP 2024.

Ditanya soal belum juara di MotoGP 2024, begini jawaban Marc Marquez.

Yup, pembalap berusia 31 tahun tersebut belum mencetak kemenangan sama sekali, setidaknya sampai paruh musim pertama di MotoGP 2024.

Rider satu tim yang juga kakak Alex Marquez itu beberapa kali meraih podium kedua.

Yaitu pada saat MotoGP Spanyol, Prancis, dan terakhir pada seri Jerman.

Hal tersebut membuatnya berad di posisi ketiga dengan 166 poin, diapit Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dan Enea Bastianini (Ducati Lenovo).

Dengan motor Ducati Desmosedici-GP23, mantan pembalap Honda itu bisa dibilang mengalami peningkatan signifikan, jika dibandingkan dengan saat memakai RC213V pada musim lalu.

Meski begitu, rupanya pembalap tim satelit Ducati itu tidak begitu berambisi untuk juara dunia.

Baca Juga: Efek Sering Jatuh di MotoGP Sebelum Jeda Musim Panas Marc Marquez Bakal Temui Dokter, Kena Cedera Serius?

Baca Juga: Bos Ducati MotoGP Blak-blakan Rekrut Marc Marquez ke Tim Pabrikan Demi Ini

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular