Ada beberapa hal yang perlu brother perhatikan dari motor yang satu ini.
Meski ada BPKB, sayangnya motor tersebut tidak ada Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)-nya.
Mesin dan eksterior Honda BeAT warna biru putih tersebut masuk dalam grade D.
Di kolom keterangan mesin, tertulis kick starter matic CVT berisik, tidak ada kabel spidometer.
Selain itu, pihak JBA juga menyarankan untuk melakukan validasi odometer pada motor ini.
Di bagian eksterior, kondisi silinder kunci rusak, standar tengah rusak, ukuran ban belakang berbeda, ukuran ban depan tidak standar, cover sayap alam kiri gores sedang, sokbreker belakang karat besar, dek step dan hingga sayap alam kanan gores sedang.
Lalu, jok dalam keadaan bolong dan sobek kecil, pelindung knalpot belakang pecah dan gores sedang.
Brother yang berminat dengan motor murah ini, langsung saja ikutan lelangnya ya.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR