Kaya Saja Tidak Cukup Untuk Beli Motor Honda Terbaru di GIIAS 2024

Reyhan Firdaus - Minggu, 21 Juli 2024 | 11:00 WIB
Reyhan Firdaus / Motorplus
Honda Africa Twin dan CB650R mejeng di GIIAS 2024

Baca Juga: Motor Baru Honda Africa Twin Muncul di GIIAS 2024, Harga 633 Juta

Harganya sendiri Rp 633 juta OTR Jakarta, wajar saja karena kelasnya moge premium.

Di GIIAS 2024 sendiri, banyak sultan tertarik beli Honda Africa Twin 2024 lho.

"Sudah ada 6 SPK sejak launching online dan hari kedua GIIAS," cerita Richard Jaya Sidhi Salim,  Big Bike Manager Astra Motor.

Sayangnya, sultan ini tidak hanya harus kaya buat beli Honda Africa Twin.

Namun juga mesti bersabar, karena inden Honda Africa Twin ternyata sampai tahun depan.

Reyhan Firdaus/ Motorplus
Honda Africa Twin 2024 resmi dijual di Indonesia

"Pengiriman Honda Africa Twin ini estimasi 2024, perkiraannya antara April hingga Juni," imbuh Richard.

Untung saja, motor bisa datang lebih cepat kalau keran impor tahun depan lebih besar.

Motor-motor CBU seperti Africa Twin, memang dibatasi masuknya sejak pembatasan impor berlaku tahun 2024.

Bahkan sebelum Africa Twin, motor CBU seperti Honda Monkey 125 indennya bisa setahun.

Jadi buat para sultan, harap bersabar ya untuk punya Honda Africa Twin 2024.

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular