Pembatasan Pertalite Pakai Fuel Card di Batam Ditunda Tak Berlaku 1 Agustus, Pejabat Ungkap Alasan Sebenarnya

Ardhana Adwitiya - Jumat, 26 Juli 2024 | 12:15 WIB
Bangka Pos
Ilustrasi kartu Fuel Card 5.0 (kiri) dan motor antri bensin Pertalite (kanan).

Tujuan Fuel Card, kata Susanto, supaya tidak terjadi penyelewengan Pertalite.

Namun yang jarang disadari, penerapan Fuel Card 5.0 di Batam ditunda sampai waktu yang belum bisa ditentukan.

Padahal kartu untuk beli Pertalite itu dijadwalkan berlaku 1 Agustus 2024.

"Fuel Card 5.0 sementara ini kami tunda dulu pelaksanaannya," ujar Gustian Riau, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Batam dikutip dari TribunBatam.id, Kamis (16/5/2024).

Instagram.com/perindag_batam
Fuel Card bakal jadi syarat beli Pertalite di Kota Batam.

"Mengingat masyarakat masih belum semua memahami terkait program ini," lanjutnya.

Pihaknya akan mengerahkan perangkat RT dan RW serta Lurah dan Camat dalam memberikan sosialisasi terkait Fuel Card 5.0 kepada masyarakat, khususnya pemilik kendaraan roda empat.

Alhasil penerapan kartu itu tertunda.

Baca Juga: 1 Liter Pertalite Bisa 70 Km Motor Murah Honda Supra Fit Buka Harga Rp 1,5 Jutaan

Pihaknya belum dapat memastikan kapan kebijakan itu akan mulai berlaku efektif.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular